9 Daftar Produk Sabun Pencuci Muka Plus Mencerahkan Kulit Wajah Yang Telah Terbukti Aman - Saat ini telah banyak beredar produk kecantikan, baik untuk kulit wajah, tubuh maupun rambut. Begitu juga dengan harganya, mulai dari yang murah hingga yang mahal. Namun yang terpenting lagi selain itu, apakah kulit kita cocok memakai produk - produk tersebut. Nah, bagi Anda yang tengah bingung memilih produk sabun pencuci muka yang bagus, namun tidak terlalu mahal. Berikut ini Saya rekomendasikan merek - merek sabun wajah yang mampu mencerahkan kulit wajah dengan cepat dan termasuk aman. Karena saat ini banyak sekali beredar produk - produk kecantikan wajah dan kulit yang mengandung merkuri. Namun untuk produk - produk berikut dapat Anda cek, karena telah terdaftar di BPOM.
1. L’Oreal White Perfect re-Lighting Whitening Facial Foam
Siapa sih yang tidak mengenal produk-produk L’Oreal? Yuph, perusahaan asal Paris ini memang sering meluncurkan berbagai jenis kosmetik, salah satunya whitening facial foam. Sesuai dengan namanya, sabun ini memiliki kandungan vitamin C yang berguna untuk mencerahkan wajah. Selain itu, adapula kandungan melanin-block yang berfungsi untuk mencegah terjadinya pigmentasi pada kulit. Tekstur dari sabun ini berbentuk foam dengan warna putih dan aroma bunga-bunga. Bila dioleskan pada wajah terasa soft , dan juga mudah dibilas.
2. Wardah White Secret Facial Wash
Facial wash yang satu ini merupakan salah satu produk dari rangkaian wardah white series. Dengan dilengkap kandungan natural AHA dan asam laktat, sabun wardah white secret diklaim dapat mencerahkan wajah, melembabkan sekaligus menyamarkan jerawat dan bekas-bekas noda hitam. Untuk teksturnya berbentuk gel bening, tidak mengandung detergen sehingga busa yang dihasilkan juga sedikit.
3. Garnier Light Complete White Speed Multi-Action Brightening Foam
Cari produk facial wash yang ramah di kantong? Brightening Foam dari Garnier bisa jadi alternatif tepat untukmu. Sabun wajah ini mengandung vitamin C yang diperoleh dari sari lemon, sehingga mampu menjadikan kulitmu tampak lebih cerah dan lembut. Sabun ini aman digunakan setiap hari. Bahan-bahan yang digunakan ringan, selain itu aromanya pun juga menyegarkan.
4. Shinzui Skin Lightening Facial Wash
Sebagaimana kita tahu ya, produk-produk dari Shinzui memang diformulasikan sebagai pemutih kulit. Salah satunya yang bisa Kamu coba adalah Lightening Facial Wash. Sabun ini memiliki kandungan bahan-bahan alami yang meliputi ekstrak bunga sakura, ekstrak jamur matsutake (minyak matsu), ektraks witch hazel (sejenis tanaman dari Amerika Utara) dan beta glucan.
Masing-masing dari bahan tersebut mempunyai fungsi yang berbeda, dimana bunga sakura sebagai agen pencerah, minyak matsu untuk menghambat kerja enzim tirosinase dalam membentuk melanin, ekstrak hazel mengecilkan pori-pori, sedangkan beta glucan untuk menjaga kekenyalan kulit dan mengatasi jerawat.
5. POND’S White Beauty Pinkish White Lightening Facial Foam
POND’S ini bisa dibilang sebagai skincare sejuta umat. Umumnya produk dari POND’S cocok digunakan oleh berbagai tipe kulit. Nah, kalau Kamu mencari sabun pemutih wajah PONDS, coba pilih Pinkish White Lightening Facial Foam. Sabun ini diperkaya dengan kandungan pro vitamin B yang dapat membantu mengurangi kekusaman, menyamarkan bintik-bintik hitam di wajah, dan membuat kulitmu menjadi cerah merona. Selain itu, pemakaian facial foam PONDS juga bikin kulit terasa kencang. Untuk harganya sih sangat terjangkau.
6. Clean & Clear Natural Bright Face Wash
Sabun ini cocok digunakan untuk Kamu yang mempunyai tipe kulit berminyak. Clean & Clear Natural Bright Face Wash merupakan sabun oil-free yang mengandung rose water dan madu. Kandungan rose water ini berguna untuk mencerahkan kulit, sementara madu untuk mengatasi jerawat-jerawat yang nempel di wajah sekaligus melembabkan. Tekstur facial wash ini berbentuk gel berwarna pink. Aromanya sangat harum, perpaduan antara bunga-bunga dengan madu. Selain itu, harganya juga tidak menguras kantong.
7. Nivea Sparkling White Facial Foam
Walaupun sudah lama berkancah di dunia “kosmetika”, kepopuleran brand asal Jerman ini tampaknya tak pernah surut. Ya, NIVEA. Kamu pasti tau dengan produk tersebut, kan? Nah, produk-produk dari Nivea ini sangatlah lengkap, salah satunya yang cukup terkenal adalah Sparkling White Facial Foam.
Facial foam ini dirancang khusus dalam membantu mencerahkan kulit. Kandungan utamanya adalah pearl whitening compleks yang mampu membuat kulit cerah berseri, bahkan lebih ampuh dibandingkan vitamin C. Manfaat lainnya yang Kamu peroleh, sabun ini juga mampu mengurangi minyak dan membersihkan kotoran pada wajah.
8. Sariayu Putih Langsat Facial Foam
Sabun pemutih wajah yang terakhir ini merupakan produk asli buatan Indonesia. Ingredientnya cukup ringan dengan dipadukan bahan-bahan alami seperti ekstrak bunga sepatu dan buah langsat. Sabun sariayu ini bekerja dalam memutihkan kulit dengan cara menghambat pigmentasi, melindungi kulit dari efek radikal bebas serta menjaga kelembaban alami kulit. Untuk teksturnya sendiri, berbentuk cream dengan adanya butiran-butiran scrub. Busanya lembut dan tidak memicu iritasi.
9. Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Face Wash
Produk yang satu ini merupakan keluaran dari perusahaan Rohto Laboratories Indonesia. Dikemas dengan wadah flip top dan harga yang terjangkau. Untuk isinya sendiri lumayan banyak. Sabun ini cocok digunakan untuk Kamu yang mendambakan kulit putih dan lembut. Diformulasikan dengan bahan-bahan berkualitas yang dapat mengatasi kulit kering, mengangkat minyak dan kotoran, sekaligus mencerahkan wajah. Keunggulan lagi dari sabun ini adalah bebas dari zat pewarna ataupun zat pewangi buatan.
Sumber : cintaihidup.com