Jumat, 24 Februari 2017

Rahasia Cantik Wanita Jepang Dengan Kulit Yang Putih Bersih

Rahasia Cantik Wanita Jepang Dengan Kulit Yang Putih Bersih - Seperti yang sama - sama kita ketahui wanita Jepang mempunyai wajah cantik, putih bersih bak bidadari. Terutama yang menjadi sorotan adalah para artis yang sering tampil di televisi. Selalu tampil cantik seperti wanita Jepang yang mempunyai kulit putih, mulus, dan bersih menjadi idaman tersendiri untuk para wanita yang ada didunia salah satu nya Indonesia sendiri.

Tips kecantikan ala wanita Jepang memang tidak jauh berbeda dengan Kecantikan ala wanita Korea, terkadang mereka menggunakan bahan atau produk yang sama untuk merawat kulit wajah, tubuh agar terlihat bersih, mulus dan putih pastinya.

Nah disini saya akan mencoba menerangkan atau memberikan sedikit tips atau cara yang bisa anda gunakan untuk membuat kulit putih bersih layaknya wanita jepang atau rahasia kecantikan wanita Jepang, ingin tahu? oke deh langsung saja yah berikut ini bahan atau cara yang sering wanita Jepang lakukan untuk merawat kulit nya

Rahasia Cantik Wanita Jepang Dengan Kulit Yang Putih Bersih

Kacang merah

Dari jaman dahulu sampai sekarang wanita jepang selalu memanfaatkan azuki sejenis kacamg merah untuk menggosok lembut wajah, dan hasilnya sangat terbukti wajah dapat halus, bersih dan bebas dari noda hitam.

Alga

Untuk melindungi kulit dari sinar ultraviolet serta kerusakan kulit akibat polusi wanita jepang selalu memanfaatkan Wakame, sejenis alga laut yang ditemukan di perairan Jepang yang mampu menjaga kulit, tak hanya itu wakame juga mampu untuk mencegah timbulnya keriput halus dan lingkaran gelap di sekitar mata

Vitamin C

Wanita jepang percaya jika vitamin c mampu membuat kulit putih, memutihkan kulit secara alami yang sangat ampuh, maka dari itu wanita jepang sering mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin C salah satu nya jeruk yang memiliki kaya vitamin c.

Bekatul

Bekatul komenuka merupakan bahan super yang digunakan oleh perempuan Jepang, untuk memelihara kulit dan membantu menjaganya awet muda. Selain itu, bahan alami ini juga berkhasiat mencegah keriput dan lingkaran hitam di bawah kulit, serta mengontrol produksi minyak alami kulit. 

Demikianlah beberapa Rahasia Cantik Wanita Jepang Agar Kulitnya Terlihat Putih Bersih dan Mulus, Sebenarnya masih banyak lagi hal - hal yang dilakukan wanita Jepang agar kulitnya terlihat lebih cantik. Tapi untuk saat ini segitu dulu ya, lain waktu disambung lagi, semoga bermanfaat ya.